Rabu, 20 Maret 2013

Sejarah Perkembangan Game Mrio Bross



Super Mario Bros. (スーパーマリオブラザーズ Sūpā Mario Burazāzu?. Siapa yang tidak kenal dengan tukang ledeng berkumis tebal berbaju merah lengkap dengan topi berhuruf ‘M’ di kepalanya. Adalah suatu permainan platform yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Nintendo pada akhir 1985 untuk NES (Nintendo Entertainment System). Super Mario Bros adalah sebuah game yang dikenal oleh semua orang. Sejak kehadiran Nintendo 64 dan Super Mario 64, Mario hijrah ke dunia 3D dan tidak pernah kembali ke 2D Platform lagi. Super Mario Bros, game konsol NES (Nintendo Entertaintment System).

Permainan ini membawa pengaruh luar biasa pada dunia hiburan rumahan sewaktu diluncurkan, dan sekarang dianggap sebagai contoh klasik dari medium tersebut. Super Mario Bross menyuguhkan suatu dunia yang cerah dan dapat berkembang yang mengubah cara pembuatan permainan video. Walaupun sering salah dirujuk sebagai permainan platform bergulir (scrolling) pertama (paling tidak ada setengah lusin permainan serupa yang telah muncul sebelumnya), permainan ini merupakan konsol asli pertama dalam genre ini yang menyuguhkan tingkatan bergulir mulus dan menjadikannya sebagai tengaran (landmark) dalam permainan video rumahan.

Super Mario Bros bisa dibilang game paling dikenal sepanjang sejarah Nintendo, tidak ada game lain yang memiliki dampak yang cukup signifikan terhadap dunia seperti game yang satu ini, bahkan termasuk menjadi game yang membantu mengangkat industri video game dari era tahun 80-an. Selama 20 tahun, super mario bros menjadi game dengan penjualan tertinggi sepanjang masa, hanya dapat dilampaui oleh wii sport yang di bundle untuk konsol Wii.

Spesifikasi yang di butuhkan untuk dapat memainkan game ini adalah :
The minimum requirements are:
* Processor: Pentium MMX or comparable AMD
* Ram: 64MB
* Video: Direct3D 9.0 compatible graphic card.
* OS: Windows 98/Me/2000/XP
* Software Installed: DirectX 9.0c or superior

Ada beberapa hal mengenai game super Mario bros yaitu:
§  Asal mula Mario
Mario pertama kali muncul dalam game Donkey Kong. Pertama kali kemunculannya Mario belum memiliki nama panggilan, Mario hanya dipanggil dengan nama “Jumpman”. Tadinya Mario dipanggil dengan nama Mr. Video Game di Jepang. Nama Mario diberikan karena karakter Mario sangat mirip dengan pimpinan Nintendo Amerika yang berkebangsaan Italia bernama Mario Seagle. Shigeru Miyamoto sadar betul kalau nama-nama Jepang akan sulit diterima masyarakat umum dan akan mengurangi kepopuleran karakter buatannya di luar Jepang.

§  Pekerjaan
Mario sebenarnya berprofesi sebagai tukang kayu, bukan tukang ledeng seperti sekarang ini. Percaya atau tidak, pekerjaannya sebagai tukang ledeng tidak pernah dibawa ke dalam game, bahkan pipa ledeng dalam game Super Mario Bros berfungsi sebagai alat transportasi. Keahlian Mario memperbaiki pipa ledeng justru disoroti pada serial animasinya. Mario sebenarnya memiliki beberapa profesi lainnya, seperti dokter dalam game Dr. Mario, Arkeolog dalam game Mario Picross dan pembuat mainan dalam game Mario vs. Donkey Kong 2: March of the Minis. Saat ini Mario sering sekali berganti-ganti pekerjaan mengikuti judul game yang sedang dibintanginya. Terkadang Mario menjadi pebasket, atlit sepak bola dan lain sebagainya.

§  Penampilan
Shigeru Miyamoto sebagai pencipta Mario memakaikan topi pada karakter Mario karena merasa kesulitan menggambar rambut pada saat itu. Selain itu mulut juga mengalami nasib yang sama, Shigeru lebih memilih memakaikan kumis tebal pada Mario karena lebih mudah digambar dibandingkan harus menggambar mulut. Mario biasanya memakai baju yang merupakan kombinasi antara kaus biru dan overall berwarna merah, tetapi pada game Super Mario Bross, kaus Mario berubah menjadi warna coklat muda. Sampai saat ini tidak ada laporan resmi tentang mengapa Mario harus berganti warna kaus, menurut dugaan beberapa orang penggantian tersebut dimaksudkan untuk membedakan warna baju Mario dengan langit dalam game.


§  Saudara Kandung
Mario memiliki seorang saudara kandung yang bernama Luigi. Luigi muncul pertama kali pada tahun 1983 dalam game Mario Bros. Pada awalnya Luigi selalu dianggap sebagai adik Mario yang sedikit lebih muda, cerita tersebut diubah pada game Super Mario World 2: Yoshi's Island. Mario dan Luigi digambarkan sebagai anak kembar yang lahir bersamaan, bedanya Mario dinaikkan ke atas burung bangau terlebih dahulu sehingga dianggap lebih tua sekian detik dari Luigi. Mario dan Luigi memiliki nama panjang yang cukup aneh, nama panjang mereka adalah Mario. Mengapa bisa begitu? Karena, Mario dan Luigi selalui dipanggil sebagai Mario Bros/Brothers, penggunaan kata bros atau brothers selalu mengacu pada nama belakang seseorang. Sebagai contoh bila kamu dan adikmu memiliki nama belakang Edison maka kalian berdua bisa dipanggil sebagai Edison brothers atau Edison bersaudara. Melihat fakta tersebut bisa dipastikan kalau nama lengkap Mario adalah Mario Mario dan Luigi Mario.

§  Pengisi Suara
Mario pernah diisikan suaranya oleh banyak aktor terkenal seperti, Charles Martinet, Mark Graue, Ronald B. Ruben termasuk Peter Cullen sang pengisi suara Optimus Prime di Transformers. Suara Mario yang tinggi dimaksudkan untuk memberikan kesan ceria pada karakter Mario, aksen Itali ditambahkan karena Mario sangat menyukai pasta dan pizza.

§  Musuh Abadi
Memang Bowser selalu tampil menjadi musuh utama Mario dalam kebanyakan game, tetapi sesungguhnya Mario memiliki musuh abadi yang memiliki nama Wario. Nama Wario itu sendiri berasal dari gabungan kata 'warui' yang artinya tidak baik dan Mario. Berbeda dengan Mario yang diciptakan oleh Shigeru Miyamoto, Wario diciptakan oleh Gunpei Yoko. Wario muncul pertama kali pada tahun 1992 dalam game Super Mario Land 2: 6 Golden Coins sebagai musuh utama sekaligus raja terakhir game tersebut. Sejak saat itu nama Wario mulai dikenal oleh publik dan akhirnya Wario menjadi bintang utama beberapa judul game buatan Nintendo. Biasanya Wario selalu digambarkan sebagai seorang yang egois dan tamak, tetapi biasanya dia melakukan berbagai hal baik untuk mencapai tujuannya. Wario digambarkan sangat berlawanan dengan Mario yang tipikal pahlawan baik hati, bahkan Wario memakai huruf W di topinya berlawanan dengan Mario yang memakai huruf M. Karakter Wario memiliki beberapa fakta unik, pertama-tama tinggi badan Wario selalu berubah-ubah, terkadang Wario digambarkan lebih tinggi dari Mario dan terkadang sebaliknya. Fakta unik lain Wario adalah, Wario memiliki pengisi suara yang sama dengan Mario, Luigi dan Waluigi.

§  Pasangan Romantis
Banyak orang yang mengira kalau Mario sudah berpasangan dengan tuan puteri Peach dari dulu, padahal cerita tersebut tidak tepat 100%. Mario sempat memiliki kekasih lain dalam game Donkey Kong. Di game tersebut dikisahkan kalau Mario harus menyelamatkan kekasih hatinya yang bernama Pauline dari cengkraman kera raksasa yang jahat. Mario dan Peach baru dipertemukan pada game Super Mario Bros. Banyak yang menyangka kalau puteri yang ada dalam game Donkey Kong merupakan puteri yang sama dalam game Super Mario Bros. Tadinya tuan puteri Peach lebih dikenal sebagai Toadstool, sampai akhirnya pada game Super Mario 64 nama Peach dikenal oleh penggemarnya secara lebih luas. Lalu bagaimana dengan nasib puteri Pauline yang ditinggal Mario? Rupanya Pauline kembali dimunculkan dalam game Mario vs. Donkey Kong 2: March of the Minis.

§  Kekuatan Mario
Mario memiliki beragam kekuatan yang terus bertambah sampai sekarang. Mario biasanya memiliki tiga buah kekuatan dasar seperti, Jamur untuk membesar, bunga api untuk membuat Mario menembakkan api dan bintang yang membuat Mario tidak bisa dilukai oleh serangan apapun. Kekuatan Mario lainnya terkadang mengambil wujud binatang seperti pakaian kodok, daun cerepelai dan wortel kelinci. Setiap ada serial baru biasanya Mario memperoleh kekuatan baru, seperti dalam game New Super Mario Bros, Mario mendapatkan dua jamur tipe baru, yang pertama bernama jamur raksaksa yang membuat Mario berubah menjadi besar sekali dan yang kedua adalah jamur mini yang menyebabkan Mario menciut menjadi kecil sehingga cukup ringan untuk berjalan di atas air. Mario terkadang bisa memanfaatkan benda-benda yang ada di sekitarnya untuk dijadikan senjata, sebagai contoh dalam Super Mario Bros 2 Mario bisa mengangkat tanaman yang ada di dalam tanah untuk dilemparkan ke arah musuh.

§  Musik Dalam Mario
Musik di super mario bros bener-bener sempurna. Catchy tune yang mudah diingat dan benar-benar menyatu dengan gameplay. Mungkin suara yang dihasilkan chip 8 bit tua tidak akan terdengar semeriah game-game baru yang make dolby atau 5.1 audio, nintendo terbukti mampu menciptakan suara yang bisa dikenang hingga sekarang.
Selain itu, sudah tidak terhitung berapa kali lagu tersebut dimainkan oleh penggemarnya dengan beragam versi dan variasi. Ada yang diaransemen ulang, ada yang dimainkan dengan dua gitar sekaligus bahkan ada yang acapela. Banyak orang yang mendapatkan popularitas karena memainkan lagu Super Mario Bros Theme, seperti Zack Kim yang memainkan lagu tersebut memakai dua gitar sekaligus di YouTube, Jean Baudin yang memakai bass dengan 11 senar, Greg Patillo memakai flute untuk memainkan lagu tersebut.

§  Ketenaran Mario
Karakter Mario telah muncul dalam 200 judul game yang telah terjual kurang lebih 193 juta kopi di seluruh dunia. Kepopuleran Mario tidak berhenti sampai situ saja, Mario memiliki acara TV sendiri, animasi, komik dan film layar lebar. Bahkan pemain NHL, Mario Lemieux dipanggil oleh media dengan julukan 'Super Mario'. Julukan Super Mario sempat hinggap pada atlit-atlit lainnya seperti pembalab sepeda profesional Mario Cipolini dan pesepak bola Jerman Mario Basler. Ketenaran Mario jauh mengalahkan Cloud dari Final Fantasy VII atau Solid Snake dari serial Metal Gear. Mario masuk ke dalam Walk of Game pada tahun 2005 bersama-sama dengan, Link, Sonic dan Master Chief selain itu Mario juga memiliki patung lilinnya sendiri di Hollywood Wax Museum. Bahkan ada sebuah nama jalan di Swedia yang didedikasikan langsung untuk Mario bernama 'Mario's Gata 21' yang berarti Jalan Mario 21. Mario sampai sekarang masih memegang tujuh rekor Guinness termasuk di antaranya, game yang memiliki jumlah penjualan terbanyak sepanjang waktu dan game pertama yang diadaptasi ke dalam film. Yang cukup mengejutkan menurut hasil survei Marketing Evaluations pada tahun 1990, ternyata ketenaran Mario mampu mengalahkan ikon Amerika Mickey Mouse.

Kelebihan:
  1. Transisi scolling stage yang begitu halus, layar dan background bergerak sesuai posisi Mario.
  2. Catchy tune yang mudah diingat dan benar-benar menyatu dengan gameplay.
  3. Gameplay dari super mario bros yang simple tapi benar-benar mengena.
  4. Kontrol cukup mudah dan responsive.
  5. Layar dan background bergerak sesuai posisi mario. game pada era itu pada umumnya mempunya single screen, sehingga gameplay pada umumnya berpindah screen, dan jika ada game yang memiliki screen scrolling yang sama dengan metode super mario bros, tidka ada yang memiliki transisi sehalus super mario bros, bahkan setelah bertahun-tahun game tersebut dirilis. hal ini mungkin terdengar sepele untuk standar saat ini, tapi pada masa itu, hal tersebut adalah aspek yang luar biasa.
  6. Smooth scrolling membuat keseluruhan game menjadi lebih baik dan tidak terlihat adanya slow down.

Kekurangan:
  1. Untuk game zaman sekarang tampilan masih kurang bagus.
  2. Gameplay terlalu simple untuk zaman sekarang.
  3. Kualitas suara yang kurang memadai untuk game zaman sekarang.


    sumber : http://kelompokapaajabole.blogspot.com/2010/10pengantar-kecerdasan-buatan-2.html



0 komentar:

Posting Komentar